Resep Martabak Manis Pisang Keju
Resep Martabak Manis Isi Pisang Keju, ada banyak macam martabak manis di Indonesia dan yang lebih terkenal dengan sebutan Martabak Manis Bangka, Martabak Manis Bandung ataupun Holand. Isi martabak manis bervariatif, ada martabak kacang, martabak keju, martabak ketan hitam, kismis, coklat atau durian, dan kesemuanya bisa dipadupadankan tentunya sesuai selera penikmatnya.
Bahan Kulit Martabak Manis Pisang Keju :
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 50 gr tepung terigu protein tinggi
- 20 gr ragi instan
- 350 ml air
- 4 btr telur ayam
- 1 sdt soda kue
- ½ sdt garam
- 50 gr gula pasir
- 2 sdm margarin/ mentega
- 50 ml susu kental manis putih
- 50 gr keju cheddar parut
- 1 bh pisang raja, kukus dan potong-potong
- Campur tepung terigu dan ragi. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil aduk hingga kalis. Diamkan selama 30 menit.
- Masukkan telur, soda kue, gula dan garam. Aduk hingga rata.
- Panaskan cetakan martabak manis atau wajan anti lengket di atas api kecil, oles margarin. Tuang adonan ke dalam cetakan, masak hingga berlubang-lubang.
- Letakkan potongan pisang raja, keju cheddar parut dan susu kental manis. Diamkan beberapa saat hingga matang.
- Lipat martabak, oles margarin lalu hidangkan.
Komentar
Posting Komentar