Resep Cumi Asam Manis

Resep Menu Berbuka Puasa dan Sahur Mudah dan Enak 

Bahan-bahan:
  • 300 gr cumi teropong buang tinta dan potong potong seperti cinci
Bahan 1 :
  • 3 bh bawang putih (cacah halus)
  • 1/2 bh bawang bombay(iris memanjang)
  • 3 bh cabai keriting rajang serong (bisa ditambah jika suka pedas
  • 1 ruas jahe geprek
  • 1 ruas lengkuas geprek
  • 1 bh tomat kecil potong potong
  • 1 btg daun pre iris halus
Bahan tambahan :
  • 4 sdmSaus tomat
  • 1 sdm Saus sambal
  • 3 sdm Saus tiram
  • Garam
  • 150-200 ml air matang
  • 2 sdm minyak untuk menumis

Langkah:
  • Tumis bahan 1 kecuali tomat dan daun pre hingga harum
  • Tambahkan bahan pelengkap, aduk aduk hingga agak meletup jangan sampai gosong,
  • Masukkan air masak hingga mendidih, tambahkan cumi nya, tomat dan garam, koreksi rasa masak hingga kuah menyusut setengah
  • Jika sudah pas, masukkan daun pre, masak hingga kuah mengental. Sajikan

Resep Sahur
Resep Berbuka dan Sahur Cumi Asam Manis

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resep Kue Apem Selong Panggang Surabaya

Resep Tumis Pakis Bumbu Kemiri Pedas

Resep Batagor Bandung Bumbu/Sambal Kacang