Resep Perkedel Tempe Pedas
RESEP PERKEDEL TEMPE PEDAS, Tempe, bahan makanan khas Indonesia yang satu ini dapat diolah menjadi berbagai olahan masakan salah satunya Perkedel Tempe. Resep Perkedel Tempe yang satu ini sengaja memiliki rasa pedas untuk menciptakan selera makan yang tinggi, apalagi dimakan bersama nasi hangat,, wah mantap abis. Selamat mencoba.
Bahan:
- 300 gr tempe
- minyak untuk menggoreng
- 2 sdm tepung sagu
- 1 putih telur
- 3 lbr daun jeruk, iris
- 3 bh cabai merah
- 7 bh cabai rawit merah
- 5 bh bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 cm kencur
- 1 sdt terasi matang
- ½ sdt garam
- ¼ sdt lada bubuk
- 1 sdt gula pasir
- Haluskan tempe, tambahkan tepung sagu, putih telur, irisa daun jeruk dan bumbu halus. Aduk rata.
- Ambil satu sendok makan adonan tempe, bentuk bulat lonjong.
- Goreng dalam minyak panas sedang sampai matang. Angkat, sajikan.
Komentar
Posting Komentar